
Gaungriau.com -- Federasi Olahraga Karate Indonesia (FORKI) Kabupaten Siak menggelar Musyawarah Kabupaten (Muskab) di Kecamatan Tualang, Ahad 7 September 2025. Dalam forum tersebut, Zulkifli M.Si terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Forki Siak periode 2025–2029, menggantikan Budi Sartono yang masa jabatannya telah berakhir.
Muskab dihadiri empat perguruan karate, yakni INKADO, TAKO, INKANAS, dan KKI. Kegiatan dibuka oleh Ketua Forki Riau yang diwakili Wakil Ketua Bidang Organisasi, Agus Sikumbang. Turut hadir perwakilan KONI Siak, Murseno dan Wiwik Widaningsih. Jalannya musyawarah hingga proses pemilihan berlangsung lancar dan kondusif.
Dalam sambutannya, Agus Sikumbang berharap kepemimpinan baru Forki Siak dapat meningkatkan prestasi atlet, terlebih Kabupaten Siak akan menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Riau 2026.
“Kami berharap Ketua Forki yang terpilih bisa membawa prestasi karate Siak semakin gemilang, apalagi Siak dipercaya sebagai tuan rumah Porprov tahun depan,” ujarnya.
Senada dengan itu, pengurus KONI Siak, Murseno, menegaskan bahwa cabang olahraga karate merupakan salah satu andalan Kabupaten Siak. Karate, kata dia, telah banyak menyumbang medali di tingkat daerah maupun nasional.
“Siak akan menjadi tuan rumah Porprov 2026. Berbagai persiapan terus dilakukan, termasuk pembinaan atlet di semua cabang olahraga. Untuk karate, kami optimistis tetap bisa menyumbang banyak medali,” katanya.
Sementara itu, Ketua terpilih Forki Siak, Zulkifli, menyatakan tekadnya untuk membawa Forki Siak lebih maju. Ia menargetkan karate menjadi salah satu penyumbang medali terbanyak pada Porprov 2026 mendatang.
“Kami akan fokus pada pembinaan atlet agar prestasi terus meningkat. Target kami jelas, Forki Siak mampu memberikan sumbangan medali sebanyak-banyaknya untuk Kabupaten Siak,” tegas Zulkifli yang juga menjabat sebagai anggota DPRD Siak.***