• Gubernur Riau H Syamsuar MSi saat melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung Tadjid Center UMRI, Rabu 27 April 2022.

PEKANBARU (Gaungriau.com) -- Gubernur Riau Drs H Syamsuar MSi melakukan peletakan batu pertama menandai diawalinya pembangunan gedung Tadjid Center kampus Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI), Rabu 27 April 2022.

Hebatnya, untuk sumber dana pembangunan gedung 4 lantai tersebut menggunakan dana wakaf dari keluarga besar Muhammadiyah dan masyarakat umum lainnya.

Gubri Syamsuar usai peletakan batu pertama kepada waratwan mengatakan bahwa perserikatan Muhammadiyah dari dulu memang sudah 'terbiasa' bergotong royong dalam membangun, yakni mengumpulkan dananya dalam bentuk wakaf.

"Gerakan ini patut ditiru, dan kita juga nantinya akan menginformasikan hal ini ke badan wakaf Provinsi Riau sehingga bisa juga ikut andil dalam pembangunan gedung Tadjid Center ini," kata Syamsuar.

Bupati Siak Dua periode ini berharap dengan keberadaan pembangunan gedung Tadjid Center ini diharapkan kedepan akan bisa menutupi kekurangan lokal yang dimiliki oleh UMRI, karena dari tahun ketahun jumlah mahasiswa UMRI ini terus mengalami peningkatan.

Sementara, Rektor UMRI Dr Saidul Amin MA menjelaskan bahwa untuk pembangunan gedung tersebut dibutuhkan anggaran sekitar Rp 14 Miliar, dan untuk tahap awal akan dibangun sebanyak 32 lokal dari 40 lokal yang masih kurang.

"Kekurangan lokal kita itu kan 40, namun untuk saat ini yang akan kita bangun baru untuk 32 lokal, dengan bantuan rekan-rekan media kita harapkan bisa menarik masyarakat untuk juga ikut berwakaf,"tegasnya.

Saidul Amin menyebut untk pembangunan gedung tersebut ditargetkan bisa rampung dalam satu tahun. "Targetnya bisa selesai dibangun dalam satu tahun,"pungkasnya.**(mad)